Baby Hello Kitty

Senin, 27 Maret 2017

BAB VII MEMPUBLIKASIKAN INFORMASI MENGGUNAKAN BLOG



1.        Pengertian Blog
                Blog adalah media untuk menyampaikan karya tulisan dan gambar atau opini dan alat membangun komunikasi yang memuat semua topik dan disusun secara rapih dan teratur, mulai dari yang baru dan diakhiri yang lama. Dalam pembuatannya blog tidak dipusingkan dengan kode-kode HTML dan pemrograman web lainnya.

2.        Jenis-Jenis Blog
Berdasarkan isinya ada 16 jenis blog, yaitu :
1.    Blog politik;blog  yang memuat berita, kegiatan politik, aktivitas, kampanye politik, dan semua
        persoalan lain yang bertujuan untuk kepentingan politik.
2.    Blog pribadi; disebut juga buku harian onlineyang berisi pengalaman keseharian seseorang,
        keluhan, puisi atau syair, gagasan pribadi, dan perbincangan teman.
3.    Blog bertopik; blog yang membahas tentang suatu hal dan focus pada bahasan tertentu.
4.    Blog kesehatan; blog yang mengkhususkan diri pada pembahasan yang lebih spesifik tentang
        kesehatan.
5.    Blog sastra; lebih dikenal sebagai litblog (literary blog).
6.    Blog perjalanan; focus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan
        keterangan tentang perjalanan/travelling
7.    Blog riset; persoalan tentang akademis, seperti berita riset terbaru
8.    Blog hukum; blog yang membahas persoalan tentang hukum atau urusan hokum; disebut juga
        blawgs (Blog Laws)
9.    Blog media; berfokus pada bahasan kebohongan atau ketidakkonsistensian media massa;
        biasanya hanya untuk Koran atau jaringan televisi
10. Blog agama; blog yang membahas tentang agama
11. Blog pendidikan; biasanya ditulis oleh pelajar atau guru
12. Blog kebersamaan; topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
13. Blog petunjuk (directory); berisi ratusan link halaman situs
14. Blog bisnis; digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis
        mereka
15. Blog pengejawantahan; focus tentang objek di luar manusia, seperti anjing, burung, dan objek
        lainnya
16. Blog pengganggu (spam); digunakan untuk promosi bisnis affiliate; juga dikenal sebagai
        splogs (Spam Blog)

3.        Manfaat Blog
Manfaat Blog adalah : 
- Blog sebagai sarana mengekspresikan diri
- Blog sebagai sarana mengembangkan diri
- Blog sebagai sarana komunikasi
- Blog sebagai sarana untuk melatih kemampuan berpikir
- Blog untuk melatih kedisiplinan dan kreativitas

4.        Mengenal Dasbor dan Editor Posting
 Beberapa menu perintah yang akan ditemui oleh blogger di halaman dashboard / panel kontrolnya adalah :
a. Buat blog, untuk membuat blog baru.
b. Entri baru, untuk menampilkan halaman editor posting.
c. Edit entri, untuk menampilkan daftar tulisan yang sudah pernah diposting.
d. Komentar, untuk mengelola komentar yang diberikan pembaca.
e. Pengaturan, untuk menampilkan halaman pengatur blog.
f. Rancangan, untuk mengatur tata letak halaman blog.
g. Statistik, untuk menampilkan statistik blog.
Ada pun editor posting yang merupakan halaman blogger yang digunakan untuk membuat dan mengedit tulisan yang akan diposting kehalaman blog. Editor posting dilengkapi dengan tombol-tombol berikut :
a. Undo, untuk membatalkan satu perintah yang sudah dijalankan.
b. Redo, untuk menjalankan kembali perintah yang sudah dibatalkan.
c. Font, untuk memilih jenis huruf.
d. Font size, untuk mengatur ukuran huruf.
e. Bold, untuk membuat teks tebal.
f.   Italic, untuk membuat teks miring.
g. Underline, untuk memberi garis bawah pada garis yang dipilih
h. Strikethrough, untuk menambahkan garis coretan pada teks.
i.   Text Color, untuk mengatur warna teks.
j.   Text background color, untuk mengatur warna latar belakang teks.
k. Link, menambahkan dan menghapus link                                                                                     
l.   Insert image, untuk menambahkan gambar.
m. Insert video, untuk menambahkan video.
n. Insert jump break, untuk memotong artikel.
o. Alignment, untuk mengatur perataan pada teks.
p.  Numbered list, untuk membuat numbering
q.  Bullet list, untuk membuat bulleting
r.  Quote, untuk mengutip teks atau kalimat pada paragraf pada kalimat dalam posting.
s.  Remove formating, untuk menghapus format dari teks yang dipilih.
t.   Check Spelling, untuk memeriksa ejaan tulisan.
u.  Terbitkan Entri, untuk mempublikasikan tulisan.
v.  Save now, untuk menyimpan tulisan.
Tombol-tombol shortcut dalam Editor Posting :
Ctrl+C   = Copy
Ctrl+P   = Paste
Ctrl+X   = Cut
Ctrl+B   = Cetak tebal
Ctrl+I    = Cetak Miring
Ctrl+U  = Garis bawah
Ctrl+Z   = Undo
Ctrl+Y   = Redo
Dan memiliki 3 tampilan : 
-    Compose, menampilkan tulisan dalam bentuk tampilan normal.
-    Edit HTML, mode tampilan yang menampilkan tulisan yang disertai dengan kode-kode HTML
-    Pratinjau, mode ini menampilkan tampilan postingan di halaman blog.

5.        Cara Membuat Blog
Berikut adalah beberapa langkah untuk membuat blog :
a.     Pertama kalian diwajibkan membuka situs resmi Blogger.com
b.    Kemudian kalian akan menemukan tampilan login dan memasukan akun Gmail dan password
        ke kolom yang tersedia, lalu sobat klik tombol “Masuk”.
c.     Setelah kalian melakukan step - step diatas sekarang sobat akan menemukan tombol “Blog
        Baru” , sobat klik tombol tersebut untuk membuat blog baru, biasanya tombol ini terletak
        sebelah kiri atas pada tampilan halaman tersebut, kemudian sobat akan menemukan beberapa
        kolom - kolom yang harus sobat isi, diantaranya:
                - Kolom Judul: Kolom judul berfungsi untuk menamai blog yang sobat buat, misalnya " Blog
                  Komputer "
                -Kolom Alamat: Kolom ini berfungsi untuk menamai Alamat blog sobat, tentunya sesuai
                  dengan keinginan sobat, perlu diingat bahwa alamat blog yang sudah dibuat oleh pengguna
                  lainya tidak bisa didaftarkan ulang, jadi sobat harus mencari alternatif lainya, misalnya
                  “ceritaku.blogspot.com”
                - Pilih Template: Pilihlah template sesuai dengan selera dari sobat, biasanya blogger sendiri
                  sudah menyediakan beberapa pilihan tampilan standart. tetapi apabila sobat berkeinginan
                  merubah sendiri tampilan blog sobat bisa nanti dirubah pada menu Edit Template
f.     Setelah kalian melalukan semua di atas klik tombol "Buat blog"

Cara menulis artikel di Blogspot


a.  Judul Artikel: Perlu diperhatikan dalam membuat judul blog, kalian komputer jangan
      menggunakan judul artikel yang terlalu panjang karena blooger akan membatasi panjang
      karakter yang kalian buat untuk judul artikel 
b.  Kalian bisa memasukan artikel atau kontent kedalam kolom kontent yang sudah tersedia. dan
      kontent yang bisa kalian masukan berbentuk text, images, dan juga video.
c.   Pada kolom artikel juga sudah disediakan beberapa fasilitas untuk mengatur format text,
      menambah link, dan lain sebagainya, dan biasnya terletak dibawah judul kontent.
d.  Label, pengisian label bisa digunakan untuk memilah - milah artikel yang nantinya juga
      difungsikan sebagai kategori pada blog kalian. biasnya label juga difungsikan untuk membuat
      menu nafigasi, karena untuk membuat menu di bloger, biasanya dengan memanfaatan label
      kontent. untuk pemula memang bisa dibilang agak sulit membuat menu pada platform Blogspot.
e.   Penjadwalan Posting, Bloger sendiri juga menyediakan fitur untuk menjadwalkan kapan
      artikel tersebut dipublikasikan tentunya sesuai dengan keinginan dari kalian sendiri. kalian juga
      bisa menambahkan lokasi dimana artikel itu dibuat.
f.   Setelah semuanya sudah siap kalian bisa mengklik tombol "Publikasikan" dan sobat akan
      menemukan kontent yang sudah dibuat sudah online dan dapat dibaca oleh pengunjung blog
      kalian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar