Baby Hello Kitty

Selasa, 28 Maret 2017

BAB IV MENJELAJAHI INTERNET DAN MENCARI INFORMASI


1.        Browser Untuk Mengakses Internet

a. Internet Explorer
                Internet explorer adalah sebuah Web Browser Default-nya windows yang di buat oleh Microsoft Corporation. Artinya jika kamu memakai sistem operasi (OS) Windows, maka kamu tidak perlu menginstallkan Internet Explorer lagi, karena sudah ada saat kamu menginstallkan windows di komputermu.
Kelebihan Internet Explorer :
  1. Adanya tab bookmark yang telah terhubung dengan Windows Live tentunya akan memberikan kenyamanan tersendiri.
  2. Internet Explorer merupakan browser paling stabil dalam hal kinerja, jarang sekali di jumpai browser mengalami Not Responding, debug, atau problem yang lainnya
  3. Didukung penuh oleh Microsoft, sehingga secara rutin menyediakan patch keamanan yang terbaru untuk pemutakhiran penjelajah web-nya.
Kelemahan Internet Explorer :
1. Kecepatan yang kurang, baik untuk browsing, surfing, download, maupun upload.
2. Sedikit sekali plug-in atau add-on yang dapat ditambahkan sesuai dengan kebutuhan kita.
3. Kurang mampu membaca script dibeberapa halaman situs (khususnya CSS). Sehingga seringkali suatu web atau situs tidak terbaca dengan sempurna.
4. Banyaknya menu dan command bar yang kurang praktis dan membuat bingung bagi orang umum namun hal tersebut dapat dimodifikasi sesuai keperluan.
5. Internet Explorer merupakan browser paling lemah dalam hal keamanan. Sangat cocok untuk user yang berselancar di dunia maya hanya untuk browsing saja.

b. Mozilla Firefox
                Mozilla Firefox , adalah sebuah aplikasi untuk browsing yang sangat popular, dibuat oleh Mozilla Corporation. Firefox adalah salah satu web browser open source yang dibangun dengan Gecko layout engine.
Kelebihan :
  1. Banyak fitur tambahan (add-ons) yang bisa dibongkar pasang sesuai dengan kebutuhan
  2. Cocok untuk membuka situs-situs multimedia
  3. Updatenya mudah
  4. Sistem security kuat
  5. Bisa membuka halaman Wapsite yang dikhususkan untuk ponsel/hp.
  6. Ukuran download yang jauh lebih kecil.
  7. Banyak tersedia add-ons untuk kelengkapan fungsi dari firefox
  8. Kemungkinan konfigurasi yang sangat banyak, jauh dibandingkan IE
Kekurangan :
  1. Saat mulai start loadingnya lumayan lama, apalagi jika banyak add-ons yang terinstall
  2. Kadang-kadang terjadi hang/crash.
  3. Tidak berfungsi optimal bila tidak ditambahi add-ons
  4. Para crackers sekarang mulai membidik browser ini, karena jumlah penggunanya yang besar.
  5. Program update berarti mendownload versi baru dari Firefox, berbeda dengan IE yang hanya mengupgrade modulnya saja
  6. Banyak add-ons tidak berfungsi apabila Firefox telah diupdate. (berlaku untuk perubahan yang besar, misalnya dari versi 2 ke versi 3)
c.  Google Chrome
                Google Chrome adalah sebuah peramban web sumber terbuka yang dikembangkan oleh Google dengan menggunakan mesin rendering WebKit
Kelebihan :                                 
  1. Desain User Interface yang minimalis
  2. Memiliki proses loading pada tab yang terpisah
  3. Langsung terhubung dengan situs pencari Google
  4. Dukungan aplikasi dan add-ons yang melimpah dan beragam
  5. Terdapat beberapa skin dan juga themes untuk mempercantik tampilan browser
Kekurangan :
  1. Hang/crash
  2. Error saat membaca CSS termasuk javascriptnya
  3. Ada gambar yang tidak bisa dibuka (tidak nampak)
  4. Tidak bisa membuka situs/halaman tertentu
  5. Agak lambat jika dipasang terlalu banyak add-ons/extensions
d. Opera Mini
                Opera Mini adalah penjelajah web yang dicipatakan oleh Jimmy Welles dan dirancang khusus untuk ponsel, dan juga untuk PDA Phone dan Smartphone. Penjelajah Web ini tersedia dalam beberapa platform Java MIDP 2.0/ Java J2ME, Android, Windows Mobile, iOS, BlackBerry OS, UIQ3, Symbian, dan Zeebo. Opera Mini adalah sebuah aplikasi yang gratis, didukung melalui kemitraan antara para pengembang, yaitu Opera Software, situs aplikasi gratis Gamejump, situs web Yahoo, dan Mesin Pencari Google.
Kelebihan:
1.       Kecepatan akses browsingnya sangat cepat. Terutama pada Opera Mini versi 4. Adanya sistem kompresi data yang dilakukan oleh server Opera dalam setiap akses penggunanya membuat kecepatan browser Opera Mini sulit tertandingi. Opera sendiri mengklaim katanya bisa melakukan kompresi load data sampai 90%.
2.    Instalasi sangat mudah.
3.    Besaran file source dan instalasinya sangat kecil.
4.    Multi platfom. Hampir bisa dinstall di semua  merk ponsel java, maupun hampir semua ponsel
        jenis smartphone.
Kekurangan : 
1.          Disisi TRUST kurang memberikan rasa aman karena sifat gratis dan bebasnya ini. Data jejak akses user seperti data login dan password terekam semua di server Opera karena adanya sistem portal server yang menjembatani browsing anda.
2.      Beberapa web malah menjadi amburadul template blog-nya jika dibuka dengan Opera Mini.
3.      Beberapa blog jika setting template komentar di blognya diberikan frame kotak drop down
          tidak bisa terbaca semua komentarnya dari Opera Mini.
4.      Pada Opera Mini versi 5 (terbaru) dan Opera Mobile versi 10 lebih boros baterai dan
          kecepatannya sedikit lambat, tak secepat seperti versi sebelumnya.
5.      Out memory apabila membuka lebih dari satu tab.

2.        URL (Uniform Resources Locator)


a. URL (Uniform Resources Locator)
                URL adalah Uniform Resources Locator, yaitu cara penamaan alamat file di Internet. URL merupakan serangkaian karakter (dapat berupa huruf, angka, ataupun simbol) yang sesuai dengan format standar yang sudah ditentukan. URL digunakan untuk menunjukkan alamat/ address suatu sumber yang ada. URL biasa disebut dengan nama domain. Contoh: http://www.facebook.com. URL diciptakan pertama kalinya oleh Tim Berners-Lee yaitu pada tahun 1991.
Bagian – Bagian Penting Pada URL



URL mempunyai beberapa bagian penting, diantaranya yaitu:
• Protokol
   contoh protokol yaitu: http://, https://, ftp://
• Alamat Server/ Penyedia
   Contohnya yaitu: Facebook.com
• Path File
   bagian yang lebih mendetail dari URL yang menunjukkan data yang lebih spesifik. Seperti
    menunjukkan  URL dari gambar dari website penyedia hosting sendiri.
b. Domain Name


Domain Name adalah nama unik yang diberikan untuk mengidentifikasi nama server komputer seperti web server atau email server di jaringan komputer ataupun internet.
Domain Name berfungsi mempermudah pengguna di internet untuk melakukan akses ke server dan mengingat server yang dikunjungi dibandingan harus mengenal deretan nomor atau yang dikenal IP address. Domain Name juga di kenal sebagai sebuah kesatuan dari sebuah situs web.

Domain Level tinggi atau GTLD  (Generic Top Level Domain)
Domain ini sebenarnya milik Amerika, namun karena sering digunakan terlihat seperti Domain standard untuk alamat Internet.
Sebagian besar pengguna internet lebih menyukai penggunaan Domain Level Tinggi ini. Setiap orang boleh memiliki Domain ini tanpa perlu persyaratan yang rumit kecuali domain edu,mil,travel.
Contoh Domain Level tinggi /GTLD :
1.       .Com   : digunakan untuk kepentingan komersial atau perusahaan.
2.    .Net      : digunakan untuk kepentingan network infrastruktur.
3.    .Org      : digunakan untuk kepentingan organisasi.
4.    .Info     : digunakan untuk kepentingan informasional website.
5.  .Name   : digunakan untuk kepentingan keluarga atau personal.
6.    .Edu     : digunakan untuk kepentingan website pendidikan, terbatas hanya untuk pendidikan.
7.    .Mil       : digunakan untuk kepentingan website angkatan bersenjata Amerika, terbatas hanya
        untuk Militer.
8.    .biz       : digunakan untuk kepentingan Bisnis.
9.       .tv         : digunakan untuk Entertainment seperti Televisi, Radio, majalah.
10. .travel : digunakan untuk Bisnis Pariwisata.
                CCTLD’s (Country Coded Top Level Domains)
Domain ini disediakan untuk masing masing negara seperti :
Indonesia menggunakan .id
Singapura menggunakan .sg
Malaysia menggunakan
 .my
Untuk Indonesia terbagi menjadi beberapa sub domain seperti :
.or.id     : Untuk Organisasi
.co.id
    : Untuk Komersial
.go.id
    : Untuk Pemerintahan
.ac.id
    : Pendidikan Tinggi
.sch.id
   : untuk Sekolah
.net.id
   : Internet Provider
.web.id
: digunakan untuk umum
c. Website, Homepage, dan Webpage
      - Website, adalah tampilan grafis sebagai representasi informasi yang ingin disampaikan. Rata
        rata website yang ada dalam bentuk profil perusahaan atau informasi perusahaan, toko online,
        hingga website portal dan social media.


      - Homepage, adalah halaman utama dari seuatu situs web (web site), atau lokasi dari situs web
        di mana dokumen web dapat diakses. Definisi yang lainnya yaitu halaman default yang telah
        diset untuk sebuah browser, dimana halaman ini ditayangan di Internet melalui media World
        Wide Web (WWW). Biasanya digunakan orang untuk mempromosikan berbagai informasi, jasa,
        produk, dan yang lainnya. Atau lebih singkatnya homepage ialah halaman utama atau bagian
        depan dari web yang berisi daftar isi ataupun menu-menu dari situs Web tersebut.

      ­- Web Page, adalah halaman yang ditampilkan di sebuah website di internet, yang dapat
        menampilkan teks, gambar, bahkan suara. Halaman ini digunakan untuk menunjukan sebuah
        halaman website. Web page dapat diibaratkan sebuah halaman dalam buku.


3.        Mesin Pencari (Search Engine)
Mesin pencari atau Search Engine adalah program komputer yang dirancang untuk melakukan pencarian atas berkas-berkas yang tersimpan dalam layanan www, ftp, publikasi milis, ataupun news group dalam sebuah atau sejumlah komputer pe-laden (server) dalam suatu jaringan.
Hasil pencarian umumnya ditampilkan dalam bentuk daftar yang seringkali diurutkan menurut tingkat akurasi ataupun rasio pengunjung atas suatu berkas yang disebut sebagai hits.
Informasi yang menjadi target pencarian bisa terdapat dalam berbagai macam jenis berkas seperti halaman situs web, gambar, ataupun jenis-jenis berkas lainnya. Beberapa mesin pencari juga diketahui melakukan pengumpulan informasi atas data yang tersimpan dalam suatu basisdata ataupun direktori web.
Sebagian besar mesin pencari dijalankan oleh perusahaan swasta yang menggunakan algoritma kepemilikan dan basisdata tertutup, di antaranya yang paling popular adalah Google (lainnya: MSN Search dan Yahoo!).
a. Situs Penyedia Search Engine
Ada banyak penyedia search engine di internet, beberapa diantaranya adalah Google, Yahoo! , Live Search, Webcrawler, Looksmart, MSN, dan Wisenut. Semua search engine di situs-situs tersebut memiliki prosedur penggunaan yang sama, yaitu ketik kata kunci kemudian tekan tombol Enter.
  1. Google
Google merupakan salah satu search engine yang paling sering digunakan oleh para
pengguna internet. Search engine Google beralamat di http://www.google.com untuk berbahasa Inggris atau http://www.google.co.id untuk berbahasa Indonesia.

2.    Yahoo!
Search engine Yahoo! Beralamat di http://www.yahoo.com untuk Yahoo internasional
                berbahasa Inggris atau http://id.yahoo.com Yahoo! berbahasa Indonesia.

3.    Ask
Situs mesin pencari yang satu ini menggunakan kemampuannya untuk memahami
      bahasa manusia. Pengguna biasa menggunakan kalimat lengkap, bukan kata kunci. Mesin
      pencari ini beralamat http://www.ask.com

4.    MSN
Mesin pencari dari Microsoft Network ini menawarkan pencarian baik dengan kata
              kunci dari direktori. Pemakai Internet Eksplorer kemungkinan besar sudah pernah
              menggunakan mesin pencari ini. Situs search engine watch mencatat  MSN sebagai mesin
              pencari ketiga popular setelah Google dan Yahoo! tak ada pencarian image atau news.Search
              engine MSN beralamat di http://search.msn.com

b. Menggunakan Search Engine dan Menyimpan Hasil Pencarian
      - Menggunakan Search Engine Google
      1. Masuk ke situs www.google.com

      2. Klik kolom kemudian ketik apa yang ingin kalian cari, misalnya kalian ingin mencari contoh
          search engine, ketik di kolom tesebut “contoh search engine” dan klik enter atau tekan tombol
          search

      3. Kemudian akan keluar  beberapa hasil pencarian tadi

      -Menyimpan Hasil Pencarian di Mozilla Firefox
      1. Klik Menu -> Save Page . Setelah itu akan muncul kotak dialog untuk menyimpan halaman
          web.

      2. Setelah kotak dialog "Save Page" muncul, tinggal klik tombol Save. Maka halaman web tadi
          sudah tersimpan.


      3. Setelah selesai download maka hasil pencarian tadi sudah tersimpan di folder download

Tidak ada komentar:

Posting Komentar